Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

DPRD Lamteng Paripurna Penguman Usulan Pimpinan Depenitif Serta Susunan Fraksi

Sigerindo Lampung Tengah -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) menggelar rapat paripurna dengan tiga agenda di ruang sidang DPRD setempat, Selasa 17/9/24

Ini Masing-masing tentang pengumuman susunan fraksi-fraksi DPRD Lamteng masa jabatan 2024-2029. Kemudian pembentukan panitia khusus peraturan DPRD Kabupaten Lamteng tentang tata tertib DPRD Lampung Tengah, dan pengumuman usulan calon pimpinan DPRD Lamteng masa jabatan 2024-2029

Ditempat yang sama Ketua DPRD Lamteng sementara  Febriantoni mengatakan, rapat paripurna dengan tiga agenda ini merupakan rapat paripurna perdana pada masa sidang ke-1 tahun sidang 2024. Paripurna dihadiri 45 dari 50 anggota DPRD Lamteng

Febriantoni menjelaskan, berdasarkan peraturan pemerintah Republik Indonesia Nomor 12, Tahun 2018 Tentang Pedoman Penyusunan Tata Tertib DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota, pada Bab 10, Pasal 120, ayat 1, Fraksi DPRD dibentuk paling lama satu bulan setelah pelantikan anggota DPRD.

"Hari ini kami telah mengumumkan susunan nama-nama fraksi yang telah diusulkan oleh partai politik masing-masing. Kemudian pembentukan pansus tatib DPRD Lampung Tengah. Alhamdulillah semua berjalan lancar," tukasnya 

Sekretaris DPRD Lampung Tengah Drs. Ichsan, M.Si., menyampaikan laporan sebagai berikut 

Selain itu, juga diumumkan nama-nama calon pimpinan definitif yang telah diusulkan oleh partai politik kepada DPRD. Sebagai partai pemenang Pileg 2024, Partai Golkar telah mengusulkan Febriantoni sebagai Ketua DPRD Lamteng Periode 2024-2029

Kemudian kursi Wakil Ketua diduduki Partai Gerindra. Nama yang diusulkan sebagai Wakil Ketua I adalah Ilyas Hayani Muda. Wakil Ketua II ditempati PKB yang mengusulkan Cecep Jamani. Sementara Wakil Ketua III diperoleh PDI Perjuangan

"Dari 4 nama usulan pimpinan definitif DPRD Lamteng, baru tiga nama yang diumumkan dalam paripurna hari ini yaitu Partai Golkar, Gerindra dan PKB. Sementara untuk usulan nama pimpinan dari PDI Perjuangan belum diumumkan karena belum mendapat rekomendasi dari partai politiknya dan akan diumumkan pada paripurna berikutnya," tandasnya (ADV)
BERITA TERBARU