Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hilux Oleng Tabrak Pohon Kelapa Sopir Tewas Ditempat


Sigerindo Muratara - Kecelakaan tunggal yang terjadi di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum), tepatnya di Desa Karang Anyar, Kecamatan Rupit disebabkan Mobil Hilux Pick Up Nomor Polisi (Nopol) BG 9971 GC yang dikendarai oleh Hotdi Tapubolon (28), warga Jambi yang merupakan karyawan PT Dendi Marker Indah Lestari yang ditumpangi tiga rekannya, Gokcan Sianipar (40), Yulius (38) dan Komandri Arisandi (25) menimbulkan korban jiwa, yakni Gokcan Sianipar yang tewas usai kejadian.

Diduga, kendaraan ini melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Jambi menuju arah Kota Lubuklinggau, namun ketika ditempat kejadian perkara (TKP), mobil yang dikendarai oleh Hotdi tidak terkendali, sehingga membuat mobil tersebut menabrak pohon kelapa, sekitar pukul 06.00 WIB, Senin (14/8).

Gokcan Sianipar meninggal ditempat, dikarenakan kepala korban terjepit di pohong kelapa. Kondisi mobil tersebut pun, ringsek di bagian depan dan kaca mobil pecah dibagian kiri.

Kapolres Musirawas, AKBP Pambudi melalui Kapolsek Karang Jaya, AKP Yulfikri mengungkapkan, kecelakaan tunggal itu mengakibatkan satu orang tewas, yakni Gokcan Sianipar karena terjepit di pohon.

"Kronologisnya, mobil yang dikendarai oleh Hotdi Tapubolon dari arah Jambi-Lubuklinggau. Saat di TKP, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi, sehingga mobil tersebut tidak terkendali dan menabrak pohon kelapa. Untuk dugaan sementara, bisa saja kecelakaan tunggal tersebut diakibatkan sopir mengantuk, ditambah lagi kecepatan yang tinggi. Kendaraan mengalami ringsek di bagian depan dan kaca di bagian depan sebelah kiri yang juga pecah," jelasnya.

Ia menyampaikan, pihaknya belum bisa melakukan penyelidikan lebih lanjut apa motif sebenarnya yang mengakibatkan kecelakaan tersebut, dikarenakan sopir masih koma di rumah sakit, begitu juga dengan dua penumpang lainnya yang masih dalam perawatan medis.

"Ketika mereka sudah sembuh nanti, baru kita akan melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kecelakaan maut itu," ungkapnya.(FRM)
BERITA TERBARU